Pertemuan Siswa SAI dengan Gubernur DKI Jakarta

Pada hari rabu 18 Maret 2015, siswa SAI berkunjung ke Balai Kota. Mereka bertemu langsung dengan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Acara dimulai dengan nyanyian “Aku Papua” oleh siswa SAI. Setelah perkenalan singkat dari Kepala Sekolah Anak Indonesia, Bapak Gubernur membagikan berbagai pengalamannya dalam memimpin Belitung dan Jakarta. Siswa SAI tampak antusias dan
memberikan beberapa pertanyaan bagi sang gubernur.

Gubernur Jakarta memberikan pesan kepada para siswa, agar jangan takut untuk membela kebenaran, walaupun banyak rintangan yang akan dihadapi. Beliau juga berpesan agar kelak apabila telah berhasil menempuh pendidikan di kota besar agar kembali ke daerah untuk membangun dan memajukan
daerahnya.

Acara diakhiri dengan doa bersama dan pemberian cendera mata berupa lukisan kanvas karya siswi SAI, Demira Yikwa.

kunjungan ke balaikota-ahok-dan anak papua-siswa-sai-sekolah anak indonesiakunjungan ke balaikota-ahok-dan anak papua-siswa-sai-sekolah anak indonesia-2kunjungan ke balaikota-ahok-dan anak papua-siswa-sai-sekolah anak indonesia-3kunjungan ke balaikota-ahok-dan anak papua-siswa-sai-sekolah anak indonesia-4kunjungan ke balaikota-ahok-dan anak papua-siswa-sai-sekolah anak indonesia-5

Bagikan :
2017-04-20T03:09:50+00:00

Leave A Comment